Komitmen Perkuat Sinergi, Kepala LPKA Kutoarjo Hadiri Tasyakuran Brimob Ke-77

    Komitmen Perkuat Sinergi, Kepala LPKA Kutoarjo Hadiri Tasyakuran Brimob Ke-77
    Kepala LPKA Kutoarjo hadiri Tasyakuran Brimob Kutoarjo

    KUTOARJO – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kutoarjo menghadiri Tasyakuran Brimob Ke-77. Kegiatan Tasyakuran tersebut di hadiri langsung oleh Forkopinca Se - Kecamatan Kutoarjo.

    Acara syukuran ini di selenggarakan sebagai bentuk rasa syukur serta memperkuat silaturahmi dan sinergitas antar  stakeholder terkait dalam rangka HUT Korps Brimob yang telah mencapai usia 77 tahun. Selain itu, syukuran untuk  8 (delapan)  Anggota brimob yg naik pangkat.

    Acara dimulai dengan sambutan oleh AKP Bambang Budi Laksono selaku DANKI BRIMOB KOMPI 4 YON C Pelopor Kutoarjo. AKP Bambang menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran para tamu undangan.
    “Saya ucapkan terimakasih karna sudah menyempatkan waktunya untuk hadir di acara tasyakuran ini”, ujarnya. 

    Selanjutanya, sambutan  di sampaikan oleh Wadanki, Iptu Budi Utomo yang juga mewakili anggota lainnya yang naik pangkat. Dalam sambutannya, Iptu Budi berharap dengan kenaikan pangkat ini sebagai pendorong semangat dan inspirasi, untuk menyongsong tantangan tugas di masa mendatang.

    Di temui usai acara, Teguh Suroso, selaku Kepala LPKA Kutoarjo yang hadir langsung dalam Tasyakuran mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk mempertahakan silahturahmi. 
    “Acara tasyakuran ini membawa banyak manfaat untuk kita selaku pelayan masyarakat”, ujar Teguh.
    “ Selain menjaga silahturahmi, kegiatan ini dapat juga meningkatkan kerjasama antar stakeholder sehingga kontribusi untuk masyarakaat lebih optimal”, sambung Teguh.

    Acara di tutup dengan foto bersama seluruh tamu undangan dan di lanjutkan dengan kegiatan ramah tamah.(SA)

    kemenkumham ditjenpas lpkakutoarjo
    LPKA Klas I Kutoarjo

    LPKA Klas I Kutoarjo

    Artikel Sebelumnya

    Penuhi Kebutuhan Konseling Psikologi Anak...

    Artikel Berikutnya

    Lagi, Satu Anak Binaan LPKA Klas I Kutoarjo...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami